Jalan - jalan ke Pura Agung Besakih
Hay, guys first tulisan orat oret aku kalian aku ajak pergi jalan - jalan ke Bali , kalian tentunya tahu kan Bali ibaratkan Pulau Para Dewa, jauh di ujung timur Pulau Bali, yaitu tepatnya di Kecamatan Karang Asem sebuah komplek pura yang terletak di Desa Besakih, Pura Besakih , Kecamatan Rendang Kabupaten Karangasem, Bali, Indonesia. Komplek Pura Besakih terdiri dari 1 Pura Pusat (Pura Penataran Agung Besakih) dan 18 Pura Pendamping (1 Pura Basukian dan 17 Pura Lainnya). Di Pura Basukian, di areal inilah pertama kalinya tempat diterimanya wahyu Tuhan oleh Hyang Rsi Markendya, cikal bakal Agama Hindu Dharma sekarang di Bali, sebagai pusatnya. Pura Besakih merupakan pusat kegiatan dari seluruh Pura yang ada di Bali. Di antara semua pura-pura yang termasuk dalam kompleks Pura Besakih, Pura Penataran Agung adalah pura yang terbesar, terbanyak bangunan-bangunan pelinggihnya, terbanyak jenis upakara...